Halal Tour in Russia

BAHASA RUSIA

Senin, 08 Juni 2020

Solat Jumat Kembali Digelar di 14 Masjid Pinggiran Moscow

archive of dummo.ru

Setelah hampir tiga bulan tidak menyelenggarakan sholat jumat. Beberapa masjid yang berada di pinggiran kota Moscow pada jumat kemarin (5/5) kembali mengadakan sholat jumat.


Solat jumat dilaksanakan di beberapa kota pinggiran Moscow seperti Kupavna Lama, Orekhovo-Zuevo, Schelkovo, Rodniki, Tuchkovo, Solnechnogorsk, Naro-Fominsk, Yakhroma, Zvenigorod, Zaraysk, Domodedovo, Shakhovskaya, dan Kolomna. Sedangkan mufti untuk wilayah Moscow, Rushan Abbasov membuka solat jumat pasca pandemic di masjid jami kota Noginski.

archive of dummo.ru
Sedangkan untuk wilayah lain di pinggiran kota Moscow, sholat jumat masih seperti sebelumnya, yaitu dengan online.

Para jamaah terlihat sangat mematuhi protocol kesehatan. Mematuhi anjuran Imam untuk tetap menjalankan aturan dari departemen kesehatan kota Moscow.

archive of dummo.ru


Para jamaah tetap menggunakan masker, arung tangan dan tetap menjaga jarak. Dengan demikian, umat islam tidak hanya beribadah tapi juga menjaga kesehatan diri dan jamaah yang lain.

“ Sejak tanggal 18 Mart 2020, untuk pertama kalinya umat islam Russia menghentikan kegiatan solat jumat. Hampir 3 bulan, termasuk juga saat Ramadhan,  umat Islam Russia hanya bisa menjalankan ibadah solat di di rumah masing-masing.

archive of dummo.ru

Namun, setiap kesusahan pasti ada kemudahan. Dan Alhamdulillah, doa kita terkabul. Di pusat kota Moscow, dua masjid sudah di buka. Sedangkan di kota-kota di pinggiran kota Moscow sudah mulai diadakan solat berjamaah.

Kita berdoa kepada Allah, semoga kita diberi keselamatan dan bisa menjalankan kehidupan seperti sebelumnya” kata Mufti Rushan Abbasov.
archive of dummo.ru


0 Comments:

Posting Komentar