Halal Tour in Russia

BAHASA RUSIA

Sabtu, 13 April 2019

Penyebaran Islam di Rusia : Islam di Volga Region


2. Penyebaran Islam di Wilayah Sungai Volga (Volga Region)

Gambaran daerah yang dilewati aliran sungai Volga.


Penyebaran islam di wilayah-wilayah yang dilewati aliran sungai Volga sangat dipengaruhi oleh keberadaan The Khazars (Khazar Kaganate / Kesultanan Khazar / ). Khazar sendiri adalah sebutan untuk orang-orang semi-nomadic yang kemudian membentuk sebuah kekuatan besar dibawah komando seorang Kagan/ Raha/ Sultan. Khazar sendiri masih termasuk bangsa-bangsa yang berbahasa Turkic.

Senin, 01 April 2019

Penyebaran Islam di wilayah Utara Kavkaz (Dagestan)



Salah satu menara masjid di Dagestan
BAB 1. Islam dan Pemerintahan Islam di wilayah Rusia
1.     Penyebaran Islam di wilayah Utara Kavkaz
     -
Sejarah masuknya Islam ke Russia dimulai dari wilayah Derbent. Salah satu kota di Republik Dagestan. Penyebaran islam di wilayah Derbent ini melalui dua tahap, tahap pertama pada abad ke VII dan tahap ke dua pada abad X- sampai XV.
-
Penyebaran islam ditandai dengan perjalanan musafir arab pada pertengahan abad ke VII. Dimana pada tahun 642 – 643 mereka berhasil menguasai kota Derbent dan menjadikan kota ini sebagai pusat kebudayaan Islam di wilayah bagian utara Kavkaz.